GAMBARAN TINGKAT KETERSEDIAAN OBAT DI PUSKESMAS CEMPAKA TAHUN 2022


Puskesmas adalah suatu organisasi fungsional yang memiliki peran
penting untuk memberikan pelayanan kesehatan perorangan ditingkat pertama.
Pengelolaan obat di puskesmas perlu ketelitian dikarenakan pengelolaan obat yang
efesien menentukan keberhasilan manajemen di puskesmas secara keseluruhan.
Puskesmas Cempaka memiliki kunjungan pasien pada Tahun 2021 sebanyak
43.626 kunjungan ini termasuk yang cukup tinggi. Hal tersebut harus dihubungkan
dengan persediaan obat yang juga harus cukup, agar semua pasien yang datang
mendapatkan obat sesuai yang diperlukannya. Tujuan penelitian untuk mengetahui
persentase kesesuaian permintaan dengan penerimaan obat serta rata-rata tingkat
ketersediaan obat di Puskesmas Cempaka tahun 2022.
Penelitian ini merupakan penelitian non eksperimental yang bersifat
observasional dengan pengambilan data secara Retrospektif . Penelitian dilakukan
di Puskesmas Cempaka pada bulan Mei Tahun 2023. Populasi pada penelitian ini
adalah LPLPO dengan jumlah 1.607 item menggunakan teknik sampel sampling
jenuh, sampel yang digunakan penelitiaan adalah seluruh item obat yang ada di
LPLPO sebanyak 382 item obat . Instrumen yang digunakan adalah lembar
observasi pengolahan data dan analisis data dilakukan menggunakan Microsoft
Excel.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa persentase kesesuaian permintaan
dengan penerimaan obat di Puskesmas Cempaka sebesar 30,99% termasuk dalam
kategori tidak sesuai. Tingkat ketersediaan obat dengan kategori kosong 47,90%
untuk kategori aman 41,89, kategori berlebih 10,98 dan hasil dari rata-rata tingkat
ketersediaan obat sebesar 8,53 bulan masuk dalam kategori kurang.
Kata Kunci: Ketersediaan obat, LPLPO, Puskesmas


LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang PUTRI NUR AZMI - Personal Name
Edisi Published
No. Panggil 200101016
Subyek
Klasifikasi 200101016
Judul Seri
GMD Text
Bahasa Indonesia
Penerbit STIKES ISFI BANJARMASIN
Tahun Terbit 2023
Tempat Terbit BANJARMASIN
Deskripsi Fisik
Info Detil Spesifik

  Tags :

Citation

. (2023).GAMBARAN TINGKAT KETERSEDIAAN OBAT DI PUSKESMAS CEMPAKA TAHUN 2022.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd

 



Homepage Info

Welcome To Senayan Library's Online Public Access Catalog (OPAC). Use OPAC to search collection in our library.

Media Sosial / Kanal

Facebook Perpustakaan STIKES ISFI Banjarmasin Official
Youtube Perpustakaan STIKES ISFI Banjarmasin Official
Instagram Perpustakaan STIKES ISFI Banjarmasin Official

Address

Developer SETIADI Basecamp
Kp Kebon Kopi Kav 37 Rt 8 Rw 4
Kelurahan Pondok Betung, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan
E: [email protected]