TINGKAT PENGETAHUAN MAHASISWA STIKES ISFI BANJARMASIN TENTANG COVID-19


Dunia kesehatan saat ini sedang diresahkan dengan kemunculan virus baru yang berasal dari kota Wuhan, China yaitu Corona Virus Disease-19 atau
Covid-19. Virus ini telah menginfeksi 210 negara pada april 2020 dan telah menjadi perhatian para ilmuwan serta masyarakat umum. Tujuan Penelitian ini
adalah mengetahui tingkat pengetahuan mahasiswa STIKES ISFI Banjarmasin tentang Covid-19.

Penelitian ini adalah penelitian non eksperimental dengan menggunakan metode deskriptif. Instrumen yang digunakan pada penelitian ini adalah kuesioner
dalam bentuk googleform. Penelitian dilakukan di STIKES ISFI Banjarmasin pada bulan Mei 2021. Populasi adalah mahasiswa STIKES ISFI Banjarmasin
sebanyak 249 mahasiswa dan sampel pada penelitian ini adalah mahasiswa yang bersedia mengisi kuesioner Tingkat Pengetahuan Mahasiswa STIKES ISFI Banjarmasin sebanyak 140 mahasiswa. Metode sampling menggunakan accidental sampling. Data hasil penelitian didistribusikan menjadi persentase
kategori tingkat pengetahuan baik, cukup, dan kurang.

Tingkat pengetahuan mahasiswa STIKES ISFI Banjarmasin tentang Covid-19 sampel penelitian didominasi oleh tingkat pengetahuan baik sejumlah
114 responden (81,4%), tingkat pengetahuan cukup sejumlah 23 responden (16,4%), dan tingkat pengetahuan kurang sejumlah 3 responden (2,1%).

Kata kunci : Tingkat, Pengetahuan, Mahasiswa, Covid-19


LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang RAHMANI TRI HIDAYATI - Personal Name
Edisi Published
No. Panggil 184101484010036
Subyek
Klasifikasi 184101484010036
Judul Seri
GMD Text
Bahasa Indonesia
Penerbit STIKES ISFI BANJARMASIN
Tahun Terbit 2021
Tempat Terbit BANJARMASIN
Deskripsi Fisik
Info Detil Spesifik

  Tags :

Citation

. (2021).TINGKAT PENGETAHUAN MAHASISWA STIKES ISFI BANJARMASIN TENTANG COVID-19.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd

 



Homepage Info

Welcome To Senayan Library's Online Public Access Catalog (OPAC). Use OPAC to search collection in our library.

Media Sosial / Kanal

Facebook Perpustakaan STIKES ISFI Banjarmasin Official
Youtube Perpustakaan STIKES ISFI Banjarmasin Official
Instagram Perpustakaan STIKES ISFI Banjarmasin Official

Address

Developer SETIADI Basecamp
Kp Kebon Kopi Kav 37 Rt 8 Rw 4
Kelurahan Pondok Betung, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan
E: [email protected]