GAMBARAN PENGETAHUAN PASIEN DALAM SWAMEDIKASI DEMAM DI APOTEK AMANDIT FARMA BANJARMASIN


"Swamedikasi adalah upaya pengobatan sendiri tanpa pergi kedokter dengan
membeli obat ke apotek sesuai dengan penyakit yang dikeluhkan. Demam adalah
meningkatnya suhu tubuh seseorang dari suhu tubuh yang biasanya. Swamedikasi
demam adalah upaya pengobatan diri sendiri yang sedang demam. Tujuan penelitian
ini adalah untuk mengetahui gambaran pengetahuan pasien dalam swamedikasi
demam di apotek Amandit Farma Banjarmasin.
Penelitian ini merupakan penelitian non eksperimental yang bersifat deskriptif
dengan metode survey. Populasi penelitian ini adalah pasien yang membeli obat
paracetamol tablet sebanyak 392 keping dan yang membeli obat paracetamol sirup
sebanyak 375 botol secara bebas di Apotek Amandit Farma Banjarmasin. Jumlah
sampel yang didapatkan sebanyak 157 orang yang memenuhi keritaria inklusi, yaitu
pasien yang membeli obat paracetamol tablet atau sirup secara bebas dan pasien yang
berusia antara 20-50 tahun dan keriteria ekslusi, yaitu pasien yang tidak bersedia
menjadi responden, buta huruf dan tuli. Pengambilan sampel menggunakan metode
rhandom sampling. Pengambilan data dilakukan dengan pengisian kuesioner yang
telah lulus uji validitas. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 20 maret- 25 mei 2018
di apotek Amandit Farma Banjarmasin.
Hasil yang didapatkan dalam penelitian yang dilakukan di Apotek amandit
Farma Banjarmasin tingkat pengetahuan pasien dalam swamedikasi demam diperoleh
yang berpengetahuan baik sebanyak (17,83%) berpengetahua cukup sebanyak
(61,14%) dan yang berpengetahuan kurang sebanyak (21,01%). Solusi untuk
meningkatkan pengetahuan pasien dalam swamedikasi demam terutama tentang
aturan minum obat dan cara penyimpanan yaitu dengan pemberian brosur dan benner
yang terpasang didepan apotek. Jadi dapat disimpulkan tingkat pengetahuan pasien
dalam swamedikasi demam diApotek Amandit Farma Banjarmasin cukup baik.
Kata Kunci: pengetahuan, pasien, Swamedikasi, Demam."


LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab \0
Pengarang JANNATUN NISA - Personal Name
Edisi Published
No. Panggil 154101484010124
Subyek
Klasifikasi 154101484010124
Judul Seri \0
GMD Text
Bahasa Indonesia
Penerbit STIKES ISFI BANJARMASIN
Tahun Terbit 2018
Tempat Terbit BANJARMASIN
Deskripsi Fisik
Info Detil Spesifik

  Tags :

Citation

. (2018).GAMBARAN PENGETAHUAN PASIEN DALAM SWAMEDIKASI DEMAM DI APOTEK AMANDIT FARMA BANJARMASIN.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd

 



Homepage Info

Welcome To Senayan Library's Online Public Access Catalog (OPAC). Use OPAC to search collection in our library.

Media Sosial / Kanal

Facebook Perpustakaan STIKES ISFI Banjarmasin Official
Youtube Perpustakaan STIKES ISFI Banjarmasin Official
Instagram Perpustakaan STIKES ISFI Banjarmasin Official

Address

Developer SETIADI Basecamp
Kp Kebon Kopi Kav 37 Rt 8 Rw 4
Kelurahan Pondok Betung, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan
E: [email protected]