KEPATUHAN PENGADAAN DAN KETERSEDIAAN OBAT TERHADAP FORMULARIUM DI RUMAH SAKIT DAERAH IDAMAN BANJARBARU


"Formularium Rumah Sakit yang telah disusun oleh Komite Farmasi dan
Terapi (KFT) serta Formularium Nasional diharapkan akan memudahkan pihak
Unit Logistik di RSD Idaman Banjarbaru dalam pengadaan obat, namun dalam
pelaksanaannya, justru menimbulkan permasalahan beberapa pengadaan obat
tidak sesuai formularium menyebabkan ketersediaan obat tidak mencukupi stok
yang semestinya. Karena belum ada studi pendahuluan yang melakukan penelitian
seperti judul tersebut, maka peneliti tertarik untuk melakukan studi penelitian
secara deskriptif dengan pengambilan data secara retrospektif tentang kesesuaian
pengadaan dan ketersediaan obat terhadap formularium.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persentase kesesuaian dan
ketersediaan obat berdasar formularium rumah sakit dan atau formularium
nasional di RSD Idaman Banjarbaru. Populasi dan sampel dalam penelitian ini
adalah seluruh pengadaan obat RSD Idaman Banjarbaru tahun 2017.
Hasil penelitian diperoleh data pengadaan obat pada tahun 2017 sebanyak
1842 item obat dengan 64,22 % item obat yang sesuai formularium. Dari data
tersebut item obat yang sesuai sebanyak 1183 item obat dihitung persentase
ketersediaannya dan didapat ketersediaan obat di RSD Idaman Banjarbaru
sebanyak 88,2 %.
Dari penelitian tersebut dapat disimpilkan bahwa kesesuaian pengadaan
obat di RSD Idaman Banjarbaru belum sesuai dengan formularium, sedangkan
ketersediaan obat yang sesuai Formularium sudah cukup untuk memenuhi
kebutuhan di RSD Idaman Banjarbaru.
Kata Kunci : Kesesuaian pengadaan obat, Ketersediaan obat, Formularium
Rumah Sakit, Formularium Nasional, RSD Idaman Banjarbaru"


LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab \0
Pengarang AGUNG PUTRADILLA - Personal Name
Edisi Published
No. Panggil 154101484010106
Subyek
Klasifikasi 154101484010106
Judul Seri \0
GMD Text
Bahasa Indonesia
Penerbit STIKES ISFI BANJARMASIN
Tahun Terbit 2018
Tempat Terbit BANJARMASIN
Deskripsi Fisik
Info Detil Spesifik

  Tags :

Citation

. (2018).KEPATUHAN PENGADAAN DAN KETERSEDIAAN OBAT TERHADAP FORMULARIUM DI RUMAH SAKIT DAERAH IDAMAN BANJARBARU.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd

 



Homepage Info

Welcome To Senayan Library's Online Public Access Catalog (OPAC). Use OPAC to search collection in our library.

Media Sosial / Kanal

Facebook Perpustakaan STIKES ISFI Banjarmasin Official
Youtube Perpustakaan STIKES ISFI Banjarmasin Official
Instagram Perpustakaan STIKES ISFI Banjarmasin Official

Address

Developer SETIADI Basecamp
Kp Kebon Kopi Kav 37 Rt 8 Rw 4
Kelurahan Pondok Betung, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan
E: [email protected]